Kaubun – Dalam rangka mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Kaliorang Aipda Supiyandi melaksanakan kegiatan sambang di desa binaannya, Desa Mata Air, Kecamatan Kaubun, pada Jumat (11/7/2025).
Kegiatan sambang tersebut dilakukan sebagai upaya deteksi dini terhadap potensi gangguan kamtibmas sekaligus untuk memperkuat komunikasi dengan warga setempat. Dalam pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh keakraban itu, Aipda Supiyandi menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mengimbau masyarakat agar selalu menjaga kerukunan, keamanan lingkungan, serta tidak mudah terprovokasi isu-isu yang belum jelas kebenarannya.
Selain itu, Aipda Supiyandi juga mendorong peran aktif masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman, salah satunya dengan mengaktifkan kembali ronda malam dan meningkatkan kewaspadaan terhadap orang asing yang masuk ke wilayah desa.
“Melalui kegiatan sambang ini, kami ingin memastikan bahwa Polri hadir di tengah masyarakat sebagai mitra dan pelindung. Kami harap warga tidak segan menyampaikan informasi ataupun permasalahan yang ada di lingkungan sekitar,” ujar Aipda Supiyandi.
Warga Desa Mata Air menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas dan berharap kegiatan serupa terus dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan pengayoman dari pihak kepolisian.
Polsek Kaliorang – Dekat dengan Masyarakat, Siap Wujudkan Lingkungan Aman dan Damai

Tinggalkan Balasan