Busang – Senin, 14 Juli 2025
Dalam rangka mendukung upaya pencegahan praktik pungutan liar (pungli), Polsubsektor Busang yang berada di bawah naungan Polsek Muara Ancalong, Polres Kutai Timur, menggelar kegiatan Sosialisasi Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) pada Senin, 14 Juli 2025.
Kegiatan dilaksanakan pukul 11.00 Wita bertempat di Desa Long Lees, Kecamatan Busang, dengan sasaran masyarakat setempat. Sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman kepada warga terkait bahaya pungli serta pentingnya peran aktif masyarakat dalam mencegah dan melaporkan praktik tersebut.
Melalui kegiatan ini, petugas mengajak warga untuk bersama-sama menciptakan lingkungan pelayanan publik yang bersih, transparan, dan bebas dari pungli, demi mendukung terciptanya tata kelola pemerintahan yang baik dan akuntabel.
Kegiatan berjalan dengan lancar dan mendapat respon positif dari masyarakat Desa Long Lees. Dokumentasi kegiatan turut dilampirkan sebagai bahan laporan.
Kegiatan sosialisasi ini merupakan wujud nyata komitmen Polri dalam memberikan edukasi hukum kepada masyarakat serta memperkuat sinergi dengan warga dalam menciptakan lingkungan yang tertib dan berintegritas

Tinggalkan Balasan