Muara Wahau – Dalam rangka memastikan keamanan, keselamatan, serta kondisi kesehatan para tahanan, Polsek Muara Wahau terus menjalankan kegiatan pengecekan dan kontrol ruang tahanan secara berkala. Pada hari Senin, 21 Juli 2025, pukul 14.00 WITA, pengecekan dilaksanakan langsung oleh personel jaga yang berjumlah tiga orang di Mako Polsek Muara Wahau.
Adapun jumlah tahanan yang berada dalam ruang tahanan sebanyak 23 orang, terdiri dari 21 orang laki-laki dewasa dan 2 orang perempuan dewasa. Dari hasil pengecekan, seluruh tahanan dalam keadaan sehat dan ruang tahanan dalam kondisi aman serta lengkap dari sisi jumlah dan pengawasan.
Kegiatan ini merupakan wujud tanggung jawab Polsek Muara Wahau dalam memastikan standar operasional prosedur berjalan dengan tertib, terutama dalam hal pengawasan terhadap para tahanan yang menjadi tanggung jawab institusi kepolisian.
Polsek Muara Wahau terus berkomitmen untuk menjaga keamanan serta memberikan pelayanan prima dalam setiap lini tugas, termasuk dalam pengawasan dan penanganan tahanan.
Situasi di Mako Polsek Muara Wahau dilaporkan dalam keadaan aman dan terkendali.

Tinggalkan Balasan